Hajah Sulifah Hadiri Acara Khotmil Qur'an Muslimat se-Kabupaten Sampang


Gempur86-Sampang-
Pimpinan Cabang (PC) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Sampang menggelar acara Khotmil Qur'an se-Kabupaten Sampang, bertempat di Ponpes Wali Songo, Karang Penang Oloh, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang, Madura. Kamis (26/10/23). 

Kegiatan Khotmil Qur'an ini diikuti oleh ibu-ibu Muslimat dari perwakilan anak cabang se-Kabupaten Sampang. 

Hadiri dalam acara itu Pengurus Muslimat Cabang dan para Ketua Muslimat dari setiap Anak Cabang (Ancab) beserta anggotanya, dan seluruh anggota Muslimat se-Kecamatan Karang Penang, serta para tokoh/pengurus Muslimat diantaranya Nyai Hj. Kausar Muhtarom, Nyai Hj. Jumaati Irsyad, Nyai Hj. Afiyah Khazali dan tidak ketinggalan Hajah Sulifah S.Pd, yang merupakan Caleg DPRD Dapil 4 Kabupaten Sampang dengan nomor urut 03 dari Partai PKB. 

Hajah Sulifah saat dimintai komentarnya mengatakan, bahwa kegiatan Khotmil Qur'an merupakan kegiatan yang sangat positif dan memiliki keutamaan yang luar biasa. 

"Tidak hanya pembacaan saja, Khotmil Qur'an bertujuan untuk mempertajam pembacaan atau penghafalan, juga untuk mentadaburi makna yang terkandung dalam setiap ayat-ayat Al-Qur'an. Terlebih ada keutamaan yang sebagaimana yang disebutkan salah satu hadis, bahwasannya apabila dikhatamkan Al-Qur'an, maka turunlah rahmat Allah", kata Hajah Sulifah.

Kehadiran Hajah Sulifah yang selalu aktif dalam setiap acara keagaamaan ini menjadi perhatian khusus bagi para pengurus dan kader Muslimat, sehingga mereka mengharapkan Hajah Sulifah mewakili kaum perempuan Muslimat menjadi anggota dewan perwakilan rakyat. 

"Muslimat semakin maju berjuang tuk umat ,dn Mudah-mudahan tercapai, mereka juga ingin ad keterwakilan anggota DPR dari  perempuan Muslimat", imbuh hajah Sulifah.

Selain kegiatan Khotmil Qur'an, dalam acara tersebut sekaligus melaksanakan pelantikan Pengurus Anak Ranting Muslimat se-Kecamatan Karang Penang, yang berlangsung lancar hingga selesai. 


(Suparman)